


Freight Forwarder adalah suatu perusahaan jasa yang bergerak dalam bidang keagenan yang mengurusi pengiriman dan juga penerimaan barang Export dan Import secara menyeluruh dan lengkap. Jadi bukan sekedar shipping agent saja, sehingga jasa pengiriman yang ditawarkan oleh perusahaan Freight Forwarder itu jauh lebih lengkap dan lebih bervariasi. Pengiriman barang tersebut dapat dilakukan lewat jalur transportasi darat, dan laut maupun udara tanpa perlu harus dimiliki sendiri armada atau sarana dan prasarana transportasinya oleh perusahaan Freight Forwarder.
Kontak Kami
CALL: 0811-3058-800
Website : https://kelanaexpress.com/
WhatsApp: https://wa.me/628113058800
Bisa dibilang, jasa freight forwarder ekspor ini merupakan perantara antara pembeli serta jasa pengiriman barang/logistik. Tugasnya bukan hanya sekedar mengirimkan barang dengan armada pengangkutan saja. Namun lebih dari itu, perusahaan ini juga bertugas untuk melakukan negosiasi harga dengan berbagai operator, serta memutuskan rute yang akan ditempuh untuk melakukan proses pengiriman barang tersebut.
Mengenai jalur pengirimannya, ada dua jalur dengan banyak perbedaan dimulai dari tarif pengiriman dengan estimasi waktu yang berbeda – beda pula.
- Jalur laut
Khususnya pengiriman dari dalam dan ke luar negeri, bisa memakai armada laut. Jasa pengiriman laut memberikan solusi ekonomis. Akan tetapi jenis armada ini tidak direkomendasikan untuk pengiriman produk yang membutuhkan perputaran yang cepat. mengirim paket atau dokumen dan juga cargo lewat jalur laut menggunakan kapal besar pengangkut barang atau kapal kargo. biasanya barang akan dikirim dan disimpan dalam kontainer besar di atas kapal.
Pengiriman paket jalur ini maksudnya dengan menggunakan kapal besar pengangkut barang yang biasanya terdapat tumpukan kontainer di atas kapal tersebut.Container tersebut berisikan barang – barang yang akan dikirim ke luar negeri dengan tarif ongkosnya lebih terjangkau dibandingkan dengan jalur udara atau pesawat. Karena kapal kargo ( kapal pengangkut barang ) akan berangkat untuk mengantarkan barang-barang tersebut dengan jumlah yang banyak dan berat. Sehingga diperlukan waktu untuk mengumpulkan barang kiriman menjadi satu terlebih dahulu agar bisa diangkut dan diantar sesuai dengan negara tujuan.
Jadi jasa freight forwarding ini yang mengurus segala transportasi pengiriman yang diusahakan menggunakan tarif yang terjangkau serta cepat hingga sampai pada tujuan yang dituju. Berbeda dengan jasa forwarder yang hanya jasa pengiriman saja. Ada pula dokumen yang harus di urus dalam pengiriman menggunakan armada laut salah satu dokumennya adalah
- Receiving Card
Perusahaan akan membuat Receiving Card setelah diberikan perintah. RC memuat semua rincian awal yang dibutuhkan dalam proses transportasi muatan. RC diberikan dari perusahaan freight forwarding petugas yang ada di lapangan.



- Dokumen SI ( shipping instruction )
Shipping instruction adalah dokumen kirim barang viar jalur laut yang berisi perjanjian antara pihak pertama dan pihak kedua. Pihak pertama yang dimaksudkan disini adalah penjual dan pembeli barang atau disebut sebagai shipper. Tidak hanya kedua pihak tersebut, pihak pertama juga mencakup perusahaan jasa logistik yang mengirimkan barang. Lalu pihak kedua adalah perusahaan pelayaran yang akan membawa barang kiriman. Dokumen SI ini nantinya akan diberikan kepada pihak pelayaran (pihak kedua) supaya bias dilakukan pengangkutan muatan.
- Bill of Lading
Dokumen ini merupakan dokumen yang paling penting dalam proses kirim barang lewat jalur laut. Bill of Lading atau biasa disebut dengan B/L merupakan perjanjian pengangkutan muatan antara pengirim, penerima, dan pelayaran. Di dalam B/L ini terisi sedetail mungkin informasi terkait dengan barang yang dikirimkan. Tidak hanya itu, B/L juga merupakan dokumen kepemilikan pengambilan barang di pelabuhan dengan tujuan pada saat bongkar muat.
Tampaknya sedikit sulit menggunakan jalur laut, karena ada begitu banyak dokumen yang harus dipersiapkan, berbeda dengan jalur udara yang memiliki dokumen yang mudah untuk diurus dan begitu banyak keunggulan yang dimiliki oleh jalur udara ini.
- Jalur udara
Service udara atau pesawat bisa digunakan untuk pengiriman barang yang beratnya ringan sampai yang berat. Waktu pengirimannya jauh lebih cepat daripada lewat laut. Namun biayanya lebih mahal daripada lewat laut, dan bisa digunakan untuk mengirim barang dengan berat maksimal 300 kilogram, berbeda dengan pengiriman barang dengan jenis retail yang tanpa maksimal berat. Selain itu, pengiriman ke luar negeri melalui jalur udara ini prosedurnya lebih mudah daripada lewat jalur laut. Sebenarnya, lama waktu pengiriman barang ke luar negeri dari Indonesia lewat jalur udara tergantung ekspedisi dan service yang digunakan. Lama waktu bisa saja berbeda antara ekspedisi luar negeri yang satu dengan yang lainnya.
Nah! Untuk pengiriman paket atau barang ke luar negeri menggunakan lewat jalur udara ini menggunakan pesawat untuk sampai ke luar negeri. pengiriman dokumen ini cocok digunakan dalam keperluan mendesak. Artinya anda perlu barang sampai tujuan dengan waktu yang singkat, sebab pengiriman lewat jalur udara kuantitas yang cukup terbatas tanpa harus mengumpulkan barang kiriman sampai penuh. jenis paket yang dikirim ke luar negeri itu tidak bisa menggunakan barang-barang yang berat.
Jika anda merasa kesulitan dalam pengiriman jalur laut ini, kami menyarankan pada anda lebih baik menggunakan jalur udara, meskipun memiliki tarif harga yang relatif mahal keuntungan dalam menggunakan jalur udara ini adalah
- Proses pengurusan surat atau dokumen yang lebih mudah
- Barang cepat sampai pada tujuan
- Waktu lebih cepat
Salah satu pilihan yang tepat jika Anda ingin mengirimkan barang dalam waktu yang singkat adalah dengan memilih jasa air freight atau pengiriman dengan jalur udara. Seperti yang kita tahu bahwa pesawat udara memiliki kecepatan cukup tinggi dibandingkan jenis transportasi yang lain dengan jadwal yang sangat jarang tertunda.
- Keamanan yang terjaga ketat
Pengiriman melalui udara menawarkan keuntungan dari sisi keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan jalur lainnya. Jasa air freight terdapat kontrol keamanan bandara atas cargo yang dikelola dengan ketat. Fasilitas keamanan ini mampu mengurangi resiko terhadap pencurian dan kerusakan cargo.
- Dapat menjangkau ke seluruh dunia
Dengan jalur udara maka dapat kemungkinan anda mengirimkan barang ke luar negeri dengan aman. Penggunaan kargo pesawat terbang tentu sangat membantu dalam pengiriman barang kemanapun bahkan hingga ke tempat terpencil yang sulit untuk di jangkau dengan armada lain. oleh karena itu Kelana Express selaku jasa freight forwarding Kelana Express selalu menggunakan jalur udara karena selain aman juga memiliki estimasi waktu yang cepat pada negara yang di tuju dari pada jalur kapal atau laut.



Jika anda membutuhkan jasa forwarder, silahkan anda cek website kami untuk informasi lebih jelasnya. Atau anda bisa langsung hubungi customer kami untuk menanyakan hal seputar jasa forwarder maupun jasa freight forwarding. Dan jangan lupa gunakan jasa kami sesuai dengan kebutuhan anda ya! Dan tunggu informasi dari artikel selanjutnya ya!